LOKAL POS – Kelompok Wanita Tani (KWT) Mekarsari Desa Randusari Kecamatan Pagerbarang Kabupaten Tegal menyelenggarakan Lomba Tanaman Obat dan Sayuran pada Selasa 7 Januari 2025. Acara berlangsung di rumah salah satu anggota KWT
Lomba ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya tanaman obat dan sayuran dalam kehidupan sehari-hari.
Acara ini dihadiri oleh ibu-ibu anggota KWT, Penyuluh Pertanian Lapangan ( PPL) Desa Randusari Kecamatan Pagerbarang Kabupaten Tegal, dan Pendamping Lokal Desa (PLD) Desa Randusari.

Para anggota KWT terlihat antusias mengikuti kegiatan lomba tersebut. Mereka antusias untuk belajar lebih lanjut tentang manfaat tanaman obat dan sayuran.
Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) Desa Randusari, Kecamatan Pagerbarang, Ratuna Ratanaji, dalam sambutannya menyampaikan bahwa pengetahuan tentang tanaman obat dan sayuran sangat penting bagi kesehatan keluarga.
“Dengan menanam dan mengkonsumsi tanaman obat dan sayuran yang sehat, kita dapat menjaga kesehatan tubuh dan mengurangi risiko penyakit,” ujar Ratuna

Sementara itu, PLD Desa Randusari, Darojat, kepada anggota KWT memaparkan kebijakan dana desa 2025 yang di dalamnya mengatur ketentuan untuk program Ketahanan Pangan di desa.
“Kebijakan Dana Desa 2025 salah satu penggunaannya, minimal 20 persen dari pagu dana desa dialokasikan untuk program Ketahanan Pangan,” ungkap Darojat.
Dalam kegiatan lomba yang diadakan KWT Mekarsari, para peserta lomba diberikan kesempatan untuk memamerkan hasil tanaman obat dan sayuran yang telah mereka tanam dan merawatnya dengan sepenuh hati.
Kepada tim juri lomba, peserta lomba harus bisa menjelaskan manfaat dan kegunaan tanaman yang dilombakannya tersebut.
Setelah melalui tahapan penilaian, lomba dimenangkan oleh Wihartuti dengan tanaman kencur sebagai Juara 1.
Sedangkan juara 2 dimenangkan oleh Wirah dengan tanaman jahe, dan juara 3 diraih oleh Sunilah dengan tanaman belimbing.
Sementara itu, untuk juara harapan 1 diraih oleh Sri Hartuti, juara harapan 2 dimenangkan oleh Masitoh, dan juara harapan 3 diraih oleh Sri Haryati
Melalui kegiatan ini, diharapkan para peserta dapat memperoleh pengetahuan baru, meningkatkan keterampilan berkebun, serta lebih menghargai manfaat alam yang melimpah di sekitar kita.
Semoga dengan diselenggarakannya Lomba Tanaman Obat dan Sayuran ini, masyarakat semakin peduli dan melestarikan tanaman obat dan sayuran demi kesehatan dan kesejahteraan bersama.*(darojat)












