LOKAL POS – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Islam Negeri (UIN) Saifuddin Zuhri Purwokerto kelompok 123 telah menyukseskan acara Muharaman di Desa Balapulang Wetan, pada Minggu 28 Juli 2024.
Acara tersebut dimulai pada pagi hari dengan kegiatan pawai ta’aruf yang diikuti oleh warga desa setempat.
Kemudian pada malam harinya, kegiatan dilanjutkan dengan pengajian budaya yang disampaikan oleh Gus Farhan Abdillah dari Tegal.
Kehadiran mahasiswa KKN dari UIN Saifuddin Zuhri Purwokerto di desa ini memberikan kontribusi positif yang signifikan dari sejak persiapan hingga pelaksanaan acara Muharaman.
Mereka turut serta dalam berbagai kegiatan persiapan, mulai dari dekorasi, koordinasi dengan warga, hingga mendampingi jalannya acara.
Pawai ta’aruf yang digelar pada pagi hari berlangsung sangat meriah. Seluruh warga desa Balapulang Wetan tampak antusias mengikuti pawai.
Mereka mengenakan pakaian menarik dan membawa berbagai atribut yang mencerminkan kekayaan budaya lokal.
Pawai ini mengelilingi desa dan diakhiri dengan doa bersama di lapangan desa.
Pada malam harinya, acara dilanjutkan dengan pengajian budaya yang diisi oleh Gus Farhan Abdillah dari Tegal.
Pengajian ini tidak hanya berisi ceramah agama, tetapi juga menyuguhkan seni dan budaya Islami seperti wayang golek yang sangat memukau.
Gus Farhan Abdillah menyampaikan pesan-pesan keagamaan yang relevan dengan kehidupan sehari-hari.
Gus Farhan juga mengajak masyarakat untuk terus menjaga nilai-nilai kebudayaan yang ada.
Acara Muharaman di Desa Balapulang Wetan ini menjadi momen yang sangat berharga bagi seluruh warga desa.
Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa kolaborasi antara mahasiswa dan masyarakat dalam menjaga dan melestarikan tradisi budaya lokal.*(red/lokalpos)







