LOKAL POS – Selain menyelenggarakan kegiatan Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) bagi anak balita, ibu hamil, Pemerintah Desa Jatiwangi Kecamatan Pagerbarang Kabupaten Tegal juga melaksanakan kegiatan Posyandu bagi warga yang telah lanjut usia (lansia).
Posyandu lansia ini salah satu kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh pemerintah Desa Jatiwangi.
Pada kegiatan Posyandu lansia yang dilaksanakan Kamis, 6 Juni 2024 tercatat dihadiri oleh 22 lansia perempuan dan 2 lansia laki-laki untuk memeriksakan kesehatannya.
Kegiatan ini dipimpin oleh bidan desa serta kader posyandu yang bertanggung jawab dalam menjalankan kegiatan tersebut.
Menurut Suratno, Sekretaris Desa Jatiwangi, kegiatan posyandu lansia dilaksanakan sebulan sekali.
Pada saat kegiatan, selain memeriksa kesehatan, para lansia juga diberikan penyuluhan tentang kesehatan dan menjalankan pola hidup sehat.
Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup para lansia di Desa Jatiwangi.
Selain itu, kegiatan Posyandu Lansia juga merupakan wadah interaksi sosial bagi para lansia di Desa Jatiwangi.
Mereka dapat bertemu dengan teman-teman sebaya dan saling berbagi cerita serta pengalaman hidup. Hal ini dapat meningkatkan kesejahteraan sosial para lansia dan mencegah rasa kesepian.
Dalam kegiatan Posyandu Lansia, para lansia diperiksa kesehatannya mulai dari tensi darah, gula darah, kadar kolesterol, dan lain sebagainya.
Jika ditemukan adanya kelainan, maka mereka akan diberikan pengobatan dan dirujuk ke dokter jika diperlukan.
Diharapkan kegiatan ini dapat terus berjalan dan menjadi contoh bagi desa-desa lainnya dalam meningkatkan kualitas hidup para lansia di Indonesia.*(darojat/lokalpos)












